Skripsi
PENGARUH SALES MAINTENANCE TERHADAP DAYA BELI MITRA OUTLET KARTU INDOSAT OOREDOO PADA INDOSAT OOREDOO SALES AREA SERANG
Daya beli adalah kemampuan masyarakat dalam membelanjakan uangnya dalam bentuk barang maupun jasa. Sedangkan Pemeliharaan (maintenance) adalah kombinasi dari berbagai kegiatan yang dilakukan untuk memelihara fasilitas yang dilakukan untuk menjaga suatu barang atau memperbaikinya, sampai pada suatu kondisi yang bisa diterima. Dengan menerapkan maintenance yang baik, daya beli akan mampu meningkat sesuai dengan keinginan yang di tentukan oleh PT. Indosat Ooredoo Sales Area Serang, sesuai dengan kerangka pemikiran maka penulis mengambil hipotesis bahwa apabila maintenance dilakukan dengan baik maka daya beli mitra outlet pun akan meningkat terhadap pembelian kartu perdana. Rumusan masalah dan hipotesis yang diuji dalam penelitian, penulis merumuskan sebagai berikut: Tidak terdapat pengaruh antara maintenance terhadap daya beli. Populasi yang diteliti berjumlah 50 outlet dengan menggunakan teknik pengumpulan data dengan cara, observasi, wawancara, dan pemberian kuisioner. Metode yang digunakan adalah metode boring sampling karena populasi yang diteliti kurang dari 100. Pengujian hipotesis dengan tingkat kesalahan 5% dan df-48 maka diperoleh 1-hitung sebesar 0,249 dan t-tabel sebesar 1,677. Sedangkan dalam perhitungan korelasi diperoleh niai r hitung 0,036 dan r product moment sebesar 0,285 dengan taraf signifikan 0,05 dengan n-1 (50-1-49). Dalam penelitian ini diperoleh persamaan regresinya adalah Y-7,81 +0,82X
Tidak tersedia versi lain