Karya Tulis Ilmiah
HUBUNGAN PENDIDIKAN AYAH DENGAN PERNIKAHAN DINI DI KECAMATAN LEBAKGEDONG TAHUN 2019
Menurut United Nations Population (UNFPA) dan WHO menegaskan bahwa pernikahan usia dini masih menjadi masalah yang sangat serius.
Data UNICEF menunjukkan bawah wanita yang menikah dibawah usia 21 tahun di Indonesia mencapai 34%. Perempuan muda di Indonesia dengan usia 10-14 tahun menikah sebanyak 0,2% atau lebih dari 22.000 wanita berusia 10-14 tahun di Indonesia sudah menikah. Tujuan penelitian ini untuk mengetahul hubungan antara Pendidikan ayah dengan pernikahan dini di Kecamatan Lebakgedong Tahun 2019. Jenis penelitian Ini adalah cross sectional, popolasi penelitian sebanyak 256 responden.
Teknik pengambilan sampel dengan cara simple random sampling dengan kriteria inklusi dan ekslusi sehingga responden penelitian sebanyak 153 responden yang menikah di KUA Kecamatan Lebakgedong Tahun 2019. Analisa data menggunakan chi-square hasil uji chi-square pada penelitian ini menunjukan variable Pendidikan ayah (p=0.143). Hasil uji chi-square menunjukan bahwa tidak ada hubungan antara Pendidikan ayah dengan pernikahan dini. semua variable yaitu Pendidikan ayah tidak ada hubungan dengan pernikahan dini di Kecamatan Lebakgedong Tahun 2019. di harapkan banyaknya pernikahan dini seharusnya orangtua memberikan nasehat dan gambaran bagaimana kehidupan berumah tangga. Menghindari pengaruh buruk lingkungan dan menempuh jenjang Pendidikan setinggi-tingginya
Tidak tersedia versi lain