Skripsi
PENGARUH KOMUNIKASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA KANTOR POS INDONESIA (PERSERO) RANGKASBITUNG
Sumber daya manusia merupakan faktor pendukung keberhasilan perusahaan, karena dengan adanya pengelolaan sumber daya manusia yang baik maka perusahaan akan mencapai tujuannya kinerjanya Kinerja juga merupakan aspek penting dalam upaya pencapaian suatu tujuan yang telah ditetapkan oleh suatu perusahaan.
kualitas Sumber Daya Manusia masih dibawah standar karena dilihat dari kurang optimalnya kinerja Karyawan Di Kantor Pos Indonesia Di rangkasbitung. Dilihat dari kurang optimalnya kinerja maka peneilitian ini bertujuan untuk mengetahui bagimana pengaruh kinerja karyawan dengan komunikasi di Kantor Pos Rangkasbitung (persero) Rangkasbitung
Dalam penyusunan menggunakan metode deskriptif kuantitatif, penentuan sampel mengambil teknik sample Jenuh. Data di analisis menggunakan statistical product and service solutions (SPSS) version 20. Hasil penelitian menunjukkan bahwa besaran angka correlation antara komunikasi kerja dan kinerja karyawan berada dalam kategori "Sangat kuat" karena nilai korelasi person pada penelitian ini sebanyak 0,803. Hal ini interprestasi koefisien korelasi kuat dengan pedoman dan ketentuan yang diberlakukan oleh para ahli bahwa interval koefisien yang didapatkan 1,00. Dan tingkat pengaruh antara komunikasi terhadap kinerja diantara 0,80 karyawan dapat dilihat dari nilai koefisien determinasi atau nilai R squere yang dihasilkan yaitu 0,644 maka dapat diproleh keterangan bahwa komunikasi dapat mempengaruhi kinerja karyawan sebesar 64,4% sedangkan sisanya 35,6% dijelaskan oleh variabel lain dipengaruhi banyak hal lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini. Dari hasil perhitungan regresi didapat persamaan Y = 9,292 +0,753 X dan dari hasil pengujian hipotesis, pengaruh komunikasi (X) terhadap kinerja karyawan (Y) dalam uji t, didapat hasil ternyata t hitung 10,508≥t tabel 1,999 maka Ho ditolak dan H, diterima., artinya hipotesis menyatakan bahwa komunikasi berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Karyawan.
Berdasarkan hasil penelitian di atas dapat diketahui bahwa komunikasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada Kantor pos Indonesia (persero) Rangkasbitung dan hipotesis menyatakan bahwa komunikasi berpengaruh terhadap kinerja karyawan.
Tidak tersedia versi lain